Cara Merawat Kulit Wajah Secara Alami Agar Tetap Sehat

Memiliki wajah yang bersih, putih dan tidak berjerawat tentu merupakan dambaan bagi setiap orang. Dengan wajah yang bersih tanpa noda, anda pasti dapat tampil lebih percaya diri dan menarik. Karena itulah banyak orang menginginkan memiliki wajah yang bersih tanpa jerawat sedikitpun diwajahnya, Sebagian besar dari kita ada yang kurang memperhatikan dalam masalah perawatan wajah, Mereka ingin memiliki wajah yang bersih, sehat dan terbebas dari berbagai macam masalah kulit, termasuk kusam. Namun tidak di imbangi dengan perawatan yang benar, tidak sedikit orang yang malas melakukan perawatan wajah sehari-hari, walhasil wajah Mereka tampak kering dan kusam bahkan ada yang berjerawat. 

Cara Merawat Kulit Wajah Secara Alami


Oleh karena itu, jika Anda adalah salah satu orang yang sedang mengalami permasalahan pada kulit wajah, Berikut ini beberapa cara merawat wajah kusam secara alami :


1 jeruk nipis jeruk nipis dikenal dengan khasiat yang terkandung di dalamnya berupa vitamin c serta memiliki kemampuan untuk membuat pori kulit disekitar wajah menjadi lebih rapat serta mampu memberikan kehalusan pada kulit dan bisa lebih tampak bercahaya cara penggunaannya sangat mudah anda tinggal membelah jeruk menjadi 2 bagian kemudian peras airnya dan oleskan pada bagian wajah kemudian biarkan mengering dan setelah itu basuhlah menggunakan air hangat dan di susul beberapa menit kemudian dengan air dingin untuk pembasuhan terakhir 

2 apel buah apel sangat baik untuk mengurangi kandungan minyak yang keluar di wajah sehingga tampak wajah lebih segar dan lembab caranya juga begitu mudah anda tinggal blender saja aple kemudian oleskan blenderan tadi ke wajah anda usahakan jangan mencampur dengan air dan setelah itu basuhlah dengan air bersih.

3.Aprikot
Aprikot dipercaya dapat mencerahkan kulit Anda. Kandungan vitamin A yang melimpah pada buah ini dipercaya dapat membuat wajah lebih lembut dan kenyal. Anda dapat mengolah buah ornge tersebut menjadi scrub agar pori-pori wajah bersih dari sumbatan kotoran dan minyak. Untuk cara penggunaannya sendiri cukup mudah, Anda hanya perlu merendam aprikot ke dalam air selama semalam. Selanjutnya Anda bisa menyatukan aprikot tersebut dengan beberapa tetes minyak zaitun. Lumuri ramuan aprikot ke seluruh daerah wajah selama 20 menit, lalu bilas.


Cara Merawat Kulit Wajah Secara Alami


4.Coklat
Coklat, khususnya coklat hitam diteliti sangat baik untuk kesehatan kulit. Coklat hitam juga tidak memiliki gula di dalamnya, sehingga terbilang sangat sehat. Anda dapat mengkonsumsi makanan ini untuk menyembuhkan kulit yang kusam. Anda juga bisa membuat coklat hitam menjadi masker dengan cara mencampurkannya dengan gandum, madu dan susu.

5 tomat tomat mampu menghilangkan segala macam penyakit mulai dari komedo jerawat dan berbagai macam flek hitam kandungan vitaminnya untuk kulit benar-benar mampu membuat kulit lebih sehat cara menggunakannya juga cukup mudah tinggal blender dan oleskan sama dengan apel tadi

6.Minyak kelapa
Cara merawat wajah kusam secara alami selanjutnya adalah dengan menggunakan minyak kelapa. Salah satu bahan memasak ini ternyata mengandung banyak nutrisi yang mampu melembabkan kulit wajah serta tubuh. Anda dapat memijat bagian-bagian wajah secara menyeluruh setiap hari menggunakan minyak kelapa. Anda juga bisa menambahkan sedikit madu untuk hasil yang terbaik.

7.Olahraga
Menumpuknya kotoran pada wajah menyebabkan kulit tampak lebih kusam. Oleh sebab itu, cara merawat wajah kusam secara alami yang terbaik adalah dengan mengeluarkan kotoran-kotoran tersebut dan salah satu caranya adalah dengan latihan. Ketika berolahraga, tubuh Kita akan mengeluarkan sejumlah keringat, dimana bersamaan dengannya kotoran, debu dan minyak penyebab kusam ikut keluar.



Previous
Next Post »